Demi Kecantikan Kulit, Orang Jepang Rela Dikubur

Dalam hal terobosan baru di bidang teknologi, Jepang selalu di depan. Bahkan dalam bidang perawatan kecantikan pun, negeri Sakura itu memiliki banyak inovasi yang unik dan kreatif. Salah satunya adalah jenis spa baru yang mengharuskan seseorang dikubur dengan pasir pantai, demi kulit yang lebih cantik dan tubuh sehat.

Saat ini tren dikubur di pasir pantai sedang banyak dicoba oleh warga dan wisatawan di Jepang, khususnya di kota Beppu dan Ibusuki, Pulau Kyushu. Wilayah ini sebelumnya juga terkenal dengan onsen (pemandian air panas) serta gunung vulkanik yang menghangatkan saat musim dingin.

Tata cara spa unik ini sebenarnya mudah, yakni Anda akan dikubur dalam pasir pantai yang hangat hingga sebatas leher selama setengah jam. Pasir pantai tersebut adalah hasil darri letusan gunung vulkanik yang banyak terdapat di pantai.

Dipercaya orang yang melakukan spa dikubur di pantai akan lancar peredaran darahnya, menyembuhkan diabetes, anemia, asma, serta baik untuk program pelangsingan tubuh.

Bukan sembarang pasir pantai yang digunakan dalam spa ini, melainkan pasir yang telah dipanaskan, disiram air panas dan dikeringkan. Lalu tubuh yang terkubur akan merasakan hangat, hingga kemudian pasir akan menjadi dingin.

Pengunjung yang ingin merasakan spa ini hanya diberi waktu 30 menit, sebelum pasir kembali dipanaskan. Namun tentu Anda tidak telanjang saat dikubur, melainkan mengenakan yukata atau sejenis kimono, juga handuk.

Yukata membantu menahan panas yang berlebihan agar tak langsung terkena kulit. Pengunjung terlihat puas dan merasa lebih berenergi usai mencoba spa pasir pantai vulkanik tersebut. Nah, apakah Anda juga ingin mencobanya?

Source: sidomi.com 


Share on Google Plus

About Unknown

Bukan Blogger tapi penikmat kopi yang masih muda selalu dibikin asyik, Random.
    Blogger Comment

1 komentar: